0
13 Manfaat buah jambu bol untuk kesehatan dan ibu hamil - Hallo netizen Bilhio.com, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul 13 Manfaat buah jambu bol untuk kesehatan dan ibu hamil, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel ibu hamil, Artikel kesehatan, Artikel manfaat buah, yang kami tulis ini dapat bermanfaat. baiklah, selamat membaca.

Judul : 13 Manfaat buah jambu bol untuk kesehatan dan ibu hamil
link : 13 Manfaat buah jambu bol untuk kesehatan dan ibu hamil

Baca juga


13 Manfaat buah jambu bol untuk kesehatan dan ibu hamil

ads disini
ads disini

Manfaat buah jambu bol-.Buah jambu bol ini termasuk kedalam salah satu jenis buah jambu-jambuan yang kini ada.Buah nya berbentuk bulat dengan warna merah bergaris putih atau merah tua agak gelap.Buah jambu bol seperti buah jambu kebanyakan,Yang membedakan buah jambu ini dengan jambu air lainnya ialah ukuran serta daging buah nya.Jambu bol memiliki daging buah yang lebih lembut dari jambu air jenis lainnya.

Buah jambu bol ini memiliki rasa yang beragam,ada yang manis,asam hingga sedikit sepat.Buah ini cocok dikonsumsi selagi segar,bisa dimakan secara langsung ataupun diolah menjadi panganan lainnya seperti campuran rujak atau menjadi jus buah.kombinasi rasa yang unik dari buah jambu bol ini akan memberikan sensasi yang segar di lidah anda.

manfaat buah jambu bol untuk kesehatan dan ibu hamil


Buah jambu bol memiliki banyak kandungan vitamin dan gizi yang bagus untuk kesehatan tubuh kita,Seperti halnya dengan jambu air lain nya.Berikut kandungan vitamin dan mineral serta gizi pada buah jambu bol.

Kandungan gizi buah jambu bol per 100 grm



  • Energi Buah Jambu Bol = 56 kkal
  • Protein Buah Jambu Bol = 0,6 gr
  • Lemak Buah Jambu Bol = 0,3 gr
  • Karbohidrat Buah Jambu Bol = 14,2 gr
  • Kalsium Buah Jambu Bol = 29 mg
  • Fosfor Buah Jambu Bol = 16 mg
  • Zat Besi Buah Jambu Bol = 1 mg
  • Vitamin A Buah Jambu Bol = 130 IU
  • Vitamin B1 Buah Jambu Bol = 0,02 mg
  • Vitamin C Buah Jambu Bol = 22 mg


Kandungan vitamin hingga mineral pada buah jambu bol ini tidak kalah hebat dengan buah-buahan lain nya.Yang pasti sangat baik untuk tubuh.Terutama untuk kesehatan dan ibu hamil.Bicara tentang kehamilan.Biasa para wanita hamil sangat suka mengkonsumsi buah-buah segar dengan rasa asam.mungkin buah jambu bol ini bisa menjadi pilihan anda jika sedang ngidam ingin mengkonsumsi buah segar.Berikut ini beberapa manfaat yang bisa anda dapatkan jika mengkonsumsi buah jambu bol yang satu ini.

Manfaat buah jambu bol untuk kesehatan dan ibu hamil

Manfaat buah jambu bol untuk kesehatan

1. Meredakan penyakit disentri
Penyakit disentri ialah sejenis infeksi pada usus yang menyebabkan diare disertai darah dan lendir,serta keram pada perut,muntah dan mual-mual.Buah jambu bol memiliki akar buah yang memiliki sifat diuretik yang artinya berkhasiat meningkatkan enzim pada organ pencernaan dan peluruh saluran kemih yang bermanfaat meredahkan disentri serta mengatasi keram perut.

2. Mengatasi demam
Mengkonsumsi buah jambu bol secara utuh atau diolah menjadi jus.berkhasiat mengatasi demam tubuh dikarenakan buah jambu bol memiliki banyak kandungan vitamin C yang baik untuk kekebalan tubuh kita.

3.Menjaga kesehatan tulang
Menjaga kesehatan tulang dimasa tua terkadang merepotkan.Karena tulang berperan penting sekali sebagai penunjang tubuh.Hal paling mudah yang bisa dilakukan ialah mengkonsumsi makanan-makanan yang memiliki kandungan vitamin untuk tulang seperti kalsium.Buah dengan mana ilmiah Syzygium malaccense terdapat kandungan kalsium yang cukup banyak,yaitu 29 mg / 100 gr buah jambu bol.Yang mana kalsium sendiri bermanfaat untuk mencegah terjadinya pengeroposan tulang atau biasa dikenal sebagai osteoporosis.

4. Menjaga kesehatan mata
Buah jambu dengan bentuk bulat besar ini memiliki khasiat hebat lainnya,Yaitu mampu menjaga kesehatan mata.Karena buah jambul bol dikaruniai kandungan vitamin A yang cukup tinggi.Yang mana kita ketahui jika vitamin A bermanfaat untuk menjaga kesehatan mata.

5.Menjaga sistem syaraf
Di dalam buah jambu bol terdapat vitamin B1 atau biasa dikenal sebagai thiamine.Thiamine memiliki banyak kegunaan dalam tubuh.Salah satunya menjaga fungsi syaraf.Selain itu Vitamin B1 atau thiamine bermanfaat juga untuk metabolisme karbohidrat,menjaga fungsi otot dan sistem saraf. Kekurangan vitamin B1 dapat menyebabkan penyakit beri-beri hingga gangguan pada jantung dan otak.

Manfaat buah jambu bol untuk ibu hamil


Berikut ini beberapa manfaat hebat buah jambu bol untuk ibu hamil.Buah dengan rasa segar ini menyimpan manfaat tersembunyi untuk kesehatan ibu hamil diantaranya sebagai berikut :

1. Mengontrol tekanan darah pada ibu hamil
2. Menjaga keseimbangan elektrolik yang ada pada tubuh wanita hamil
3. Meringankan kontraksi pada otot hingga mengurangi rasa keram pada perut dan mengatasi mual-mual.
4. Mempercepat perkembangan sel darah merah,Yang mana hal ini sangat dibutuhkan semasa kehamilan berlangsung
5. Mempercepat penyerapan zat besi yang dibutuhkan oleh tubuh semasa kehamilan
6. Memperkuat embrio janin
7. Vitamin dan mineral pada buah jambu bol merupakan Antioksidan alami yang baik untuk ibu hamil.Antioksidan berguna mencegah pertumbuhan bakteri dan kuman yang kerap menyerang ibu hamil.
8.Sumber serat yang dibutuhkan ibu hamil.Yang mana serat sangat penting untuk saluran pencernaan serta melancarkan buang BAB setiap hari.dan mampu mengatasi sembelit.

Itulah beberapa ulasan singkat mengenai kahasiat dan manfaat buah jambu bol untuk kesehatan dan ibu hamil.Tulisan kali ini kami harapkan dapat menjadi salah satu informasi berguna serta bermanfaat untuk anda sekalian.Terima kasih.

Baca juga : 12 Manfaat vitamin dan mineral buah jamblang untuk kesehatan tubuh

ads disini

Posting Komentar

 
Top