0
Resep serta cara membuat jus pepaya dan manfaatnya - Hallo netizen Bilhio.com, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Resep serta cara membuat jus pepaya dan manfaatnya, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel jus buah, Artikel kecantikan, Artikel kesehatan, Artikel manfaat buah, Artikel perawatan kulit, yang kami tulis ini dapat bermanfaat. baiklah, selamat membaca.

Judul : Resep serta cara membuat jus pepaya dan manfaatnya
link : Resep serta cara membuat jus pepaya dan manfaatnya

Baca juga


Resep serta cara membuat jus pepaya dan manfaatnya

ads disini
ads disini

Manfaat jus pepaya - Buah pepaya dari dahulu sudah dikenal manfaatnya untuk mengatasi sembelit,Karena buah dengan nama latin carica papaya ini kaya akan serat dan juga mengandung banyak air.

Buah pepaya selain dikonsumsi langsung jika sudah matang,bisa juga kita olah menjadi jus buah,Daging buah pepaya yang lembut serta bertekstur sangat baik untuk organ pencernaan kita.Buah pepaya juga sangat kaya akan antioksidan,vitamin dan mineral serta sumber gizi yang baik pula untuk tubuh.

Jus pepaya yang kaya vitamin dan mineral sangat bermanfaat juga di konsumsi wanita yang sedang haid,Karena senyawa aktif yang terdapat pada jus pepaya sangat bagus untuk melancarkan haid dan juga mengatasi haid tidak teratur pada wanita.

Selain itu,bagi para penderita diabetes jus pepaya sangatlah bersahabat,Gula alami yang ada pada buah pepaya sangat aman,Kandungan serat yang tinggi juga bagus untuk pencegahan kanker usus besar.

Selain enak dan segar,Jus pepaya juga sangat kaya manfaat baik untuk kesehatan tubuh,Baca sampai habis artikel ini,Karena masih banyak manfaat tersembunyi dari jus pepaya yang berpotensi sangat baik untuk kesehatan.

Dalam satu porsi atau gelas jus pepaya kita bisa peroleh vitamin dan mineral penting berupa enzim yang berperan penting terhadap pencernaan yang disebut papain,berguna dan bermanfaat juga dalam menyembuhkan luka dan alergi.Selain itu,Jus buah pepaya juga terdapat kandungan berbagai vitamin seperti A, B, C dan K hingga beta karoten.

Cara membuat jus pepaya tidak sulit,Bisa mengolah jus pepaya langsung tanpa campuran atau juga diolah mengunakan campuran buah dan bahan lainnya,Agar jus pepaya yang kita buah kaya rasa dan aroma serta kaya manfaat untuk kesehatan tubuh.


cara membuat jus pepaya dan manfaatnya

Resep Serta Cara Membuat Jus Pepaya


1. Jus pepaya

Bahan-bahan jus pepaya:

  • 500 grm buah pepaya matang
  • 1 buah jeruk manis
  • 1 buah lemon
  • 2 sdm madu

Cara membuat jus pepaya :

1. Kupas dahulu buah pepaya,buang biji di bagian dalam nya,Kemudian kita potong-potong dadu dan sisihkan dahulu.

2. Jeruk manis dan jeruk lemon kita peras ambil air nya saja.

3. Sediakan blender,Campur semua bahan,Buah pepaya,perasan jeruk manis,perasan air lemon dan madu,Kemudian kita haluskan.

4. Setelah halus,tuang dan sajikan selagi segar,Jika ingin dingin,bisa di tambahkan es batu atau dingin kan terlebih dahulu di dalam lemari pendingin.

Dalam 100 gram buah pepaya mengandung 74%  vitamin C, 41% vitamin A, 10% vitamin B9, 0.14 gram lemak dan 1,8 gram serat,Konsumsi rutin jus pepaya dapat mengurangi gejala kolesterol jahat di dalam tubuh.

2. Jus pepaya mix tomat

Bahan-bahan jus pepaya tomat :

  • 250 grm buah pepaya
  • 2 buah tomat merah besar
  • 3 sdm madu
  • Air secukupnya

Cara membuat jus pepaya mix buah tomat :

1. Kupas dan potong-potong buah pepaya dan buah tomat.

2. Haluskan menggunakan blender,dengan bantuan air secukupnya.

3. Setelah halus dan tercampur rata,Beri madu,Haluskan kembali.

4. Setelah benar-benar halus dan tekstur jus tidak kental juga tidak encer,Jus pepaya mix tomat bisa kita sajikan.

Manfaat jus pepaya mix tomat ini begitu beragam,Yang mana didalam jus ini sangat tinggi akan kandungan vitamin dan mineral hingga antioksidan nya,bagus untuk kesehatan kulit tubuh,menjaga kesehatan mata,hingga mengatasi rambut rontok.

Serat yang ada pada jus pepaya dan tomat juga bagus sekali untuk diet,Sehingga mengkonsumsi jus pepaya dan tomat bisa menjadi menu jus pendukung diet sehat anda.

Baca juga : Manfaat buah tomat untuk kesehatan dan kecantikan

3. Jus pepaya mix semangka


Bahan -bahan jus pepaya mix semangka :

  • 250 grm buah pepaya
  • 250 grm buah semangka
  • 1 saset susu kental manis
  • 2 sdm madu

Cara membuat jus pepaya mix semangka :

1. Buah pepaya matang,kupas,baung biji nya,dan potong-potong.

2. Buah semangka setelah di belah buang kulit nya,sisihkan daging buah nya.

3. Haluskan semua buah mengunakan blender,Setelah halus,Beri madu dan susu kental manis.Haluskan kembali hingga bahan tercampur rata.

4. Setelah halus,Tuang jus kedalam gelas saji,Dan jus pepaya mix semangka sudah bisa kita konsumsi langsung.

Manfaat jus pepaya mix semangka ini selain bagus untuk daya tahan tubuh atau penambah energi juga bagus untuk melancarkan sirkulasi air seni,Karena kedua jenis buah tersebut kaya akan air dan bersifat diuretik alami.Sehingga bagus untuk saluran kemih.

Selain itu,jus pepaya dan semangka juga bermanfaat untuk kinerja jantung yang lebih sehat,Antioksidan aktif yang ada pada kedua buah tersebut berpotensi baik untuk pencegahan sel kanker serta pembasmi radikal bebas.

Ketahui juga  : Manfaat buah semangka untuk kesehatan tubuh (PALING LENGKAP)

Selain beberapa manfaat diatas,Konsumsi jus pepaya dalam jangka panjang juga berpotensi baik untuk kesehatan tubuh,Diantaranya jus pepaya bermanfaat untuk menjaga kesehatan tulang,Dalam jangka panjang orang yang rutin konsumsi jus pepaya kesehatan tulang nya akan jauh lebih baik karena tulang tidak mudah keropos.

Selain itu kombinasi berbagi vitamin dan mineral aktif yang terkandung pada jus pepaya dapat menjaga daya tahan tubuh,meningkatkan sistem imun dan menjaga tubuh dari serang virus dan bakteri atau kuman.

Demikian artikel singkat kali ini mengenai resep serta cara membuat jus pepaya dan manfaatnya,Semoga artikel singkat ini dapat menjadi informasi serta pengetahuan untuk kita semua.Tetap sehat  dan terus berkarya.

Baca juga : Aneka resep jus buah nona dan manfaatnya untuk kesehatan

ads disini

Posting Komentar

 
Top