0
Manfaat Jus lobak untuk diet dan kesehatan tubuh - Hallo netizen Bilhio.com, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Manfaat Jus lobak untuk diet dan kesehatan tubuh, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel jus buah, Artikel kecantikan, Artikel kesehatan, Artikel manfaat buah, Artikel perawatan kulit, yang kami tulis ini dapat bermanfaat. baiklah, selamat membaca.

Judul : Manfaat Jus lobak untuk diet dan kesehatan tubuh
link : Manfaat Jus lobak untuk diet dan kesehatan tubuh

Baca juga


Manfaat Jus lobak untuk diet dan kesehatan tubuh

ads disini
ads disini

Manfaat Jus lobak untuk diet sehat - Dalam budaya cina tanaman lobak sudah dikenal sejak 500 sebelum masehi,Dikenal sejak lama sebagai tanaman yang kaya manfaat baik untuk tubuh,Lobak biasanya diolah menjadi sup dengan cara direbus.

Tekstur daging buah lobak yang renyah sangat nikmat dan lezat jika di konsumsi,Selain di olah menjadi sup lobak juga bisa di olah menjadi jus.lobak mengandung semua vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh saat diet,akan lebih efektif diserap tubuh dalam bentuk yang mudah dikonsumsi seperti jus lobak ini.

Untuk membuat jus lobak,biasanya dibutuhkan 2 buah lobak putih ukuran sedang,dari dua buah lobak tersebut bisa kita peroleh satu cangkir atau porsi jus lobak segar,Dan bisa kita dapatkan dua kali lipat jumlah nutrisi dalam satu porsi jus lobak tersebut.

Satu cangkir atau porsi jus lobak terkandung lebih dari 36 miligram vitamin C.Yang artinya ini adalah sekitar 40 persen dari asupan referensi diet untuk pria dewasa dan hampir setengah dari DRI untuk wanita dewasa.

Sumber vitamin C yang ada pada jus lobak merupakan vitamin penting yang membantu tubuh dalam mempertahankan kesehatan rambut, kulit, tendon dan jaringan lunak lain nya hingga proses pembentuk kolagen jaringan kulit.Selain membantu untuk diet jus lobak juga bermanfaat untuk kesehatan kulit tubuh.

Vitamin C juga sebagai antioksidan alami,vitamin C juga membantu tubuh anda dalam mempertahankan diri dari berbagai penyakit serta membantu perbaikan kerusakan dari radikal bebas dan racun lingkungan,Yang mana jika di abaikan berpotensi menyebabkan kematian sel pada kulit,potensi penuaan dini semakin cepat hingga sel kanker.

Hal yang umum dan sering terjadi dalam kehidupan sehari hari yang bersangkutan dengan radikal bebas ialah,polusi udara,asap kendaraan bermotor hingga radiasi sinar ultra violet atau UV.Hal ini lah yang berpotensi merusak jaringan sel kulit tubuh.

Kandungan nutrisi buah lobak per 100 grm Energi 16 Kcal,Karbohidrat 3,40 g,Protein 0,68 g,Folat 25 mg,Niacin 0,254 mg,Pyridoxine 0,071 mg,Riboflavin 0,039 mg,Vitamin A 7 IU,Vitamin C 14,8 mg,Vitamin E 0 mg,Vitamin K 1,3 mg,Sodium 39 mg,Kalium 233 mg,Kalsium 25 mg,Tembaga 0.050 mg,Magnesium 10 mg dan Mangan 0,069 mg.


Manfaat Jus lobak untuk diet dan kesehatan tubuh

Cara membuat jus lobak untuk diet sehat


1 . Jus lobak untuk diet

Bahan-bahan :


  • 2 buah lobak ukuran sedang
  • 1 buah lemon,
  • Dua Cm jahe
  • 5 sendok makan madu
  • Yoghurt tawar secukupnya
  • Bubuk kayu manis secukupnya
  • Air secukup nya


Cara membuat jus lobak :

1. Kupas dahulu buah lobak putih,cuci bersih dan potong dadu ukuran kecil,Agar mudah dalam proses penghalusan.

2. Peras terlebih dahulu jeruk lemon,Dan sisihkan

3. Sediakan blender,kemudian campur bahan menjadi satu.lobak,air perasan jeruk lemon,jahe,madu yoghurt dan bubuk kayu manis,Beri air secukupnya.Tingkat kekentalan dan tingkat rasa manis bisa disesuaikan tergantung selera.

4. Setelah halus jus lobak untuk diet bisa kita sajikan dan konsumsi.

Jus lobak mengandung manfaat kaya serat,vitamin,mineral dan anti oksidan.Jenis mineral dalam jus lobak meliputi natrium,kalium,mangan,zat besi,tembaga dan magnesium.Lobak juga bisa kita golongkan tumbuhan anti inflamasi bersifat diuretik sehingga menenangkan saraf yang tegang.

Mineral penting pada jus lobak seperti kalium membantu menjaga keseimbangan asam basa dalam tubuh serta membantu fungsi hati dan saraf.Satu porsi jus lobak segar memiliki 578 miligram kalium, yang lebih banyak 12 % persen dari asupan harian yang dibutuhkan tubuh.

Jus lobak kaya akan zat besi dalam satu porsi nya mengandung 0,8 miligram zat besi.Yang artinya adalah 4 persen dari kebutuhan harian untuk wanita dewasa dan 10 persen dari RDA untuk pria.Zat besi membantu dalam produksi hemoglobin dan myoglobin yang membantu transportasi oksigen ke seluruh tubuh.Maka berdampak baik untuk diet.Tubuh menjadi lebih bugar dan segar lebih lama.

Lobak memang kaya akan mineral penting bagi tubuh,tak heran jika lobak banyak disukai masyarakat cina dari dahulu hingga sekarang,Termasuk di indonesia sendiri terlebih manfaat nya untuk diet dan kesehatan tubuh yang begitu hebat.

Demikian tulisan singkat kali ini seputar manfaat jus lobak untuk diet sehat dan kesehatan,Semoga bermanfaat dan berguna untuk pembaca sekalian.Tetap sehat dan terus berkarya.

Baca juga : Manfaat jus buah leci

ads disini

Posting Komentar

 
Top